Kapolsek Modung Polres Bangkalan Pimpin Apel Persiapan Operasi Yustisi
Tribratanewsbangkalan.com - Polres Bangkalan - Polsek Modung, Personil Polsek Modung Polres Bangkalan bersama anggota Koramil dan Staf Kecamatan Modung melaksanakan apel bersama untuk persiapan kegiatan operasi yustisi, Dengan tempat apel di halaman Polsek Modung. Senin (01/02/21).
Kegiatan apel tersebut di pimpin Kapolsek Modung AKP Suwaji,S.H., dalam pengarahanya pada saat mengambil apel tersebut memberikan pengarahan dan teknis terkait kegiatan operasi yustisi yang akan dilaksanakan di wilayah kecamatan Modung.
Selain itu AKP Suwaji,S.H. berpesan kepada rekannya untuk tetap menjalankan protokol kesehatan dalam beraktivitas dan mematuhi Inpres no 6 tahun 2020.
Kapolsek Modung AKP Suwaji, S.H. mengatakan “Seluruh anggota agar melaksanakan printah sesuai jukrah pimpinan dan turut serta dalam mencegah merebaknya Virus Corona. laksanakan pengamanan kegiatan masyarakat dengan semaksimal mungkin, mudah mudahan kegiatan di wilayah kita Polsek Modung, Polres Bangkalan berlangsung dengan aman, lancar dan kondusif”
(M4X Mdg).